Minggu, 11 Oktober 2009

TUGAS RISET PEMASARAN KELOMPOK

PENENTUAN STRATEGI PEMASARAN BERDASARKAN PERILAKU KONSUMEN DENGAN METODE DISKRIMINAN
( Kasus di PT. X, Solo )


DISUSUN OLEH : MEYTI MELANTIKA ( 10206613 )



KELAS : 4EA03




2009



PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
Semakin banyaknya perusahaan yang menawarkan produk dan jasa, maka konsumen memiliki pilihan yang semakin banyak, dengan demikian kekuatan tawar-menawar konsumen semakin besar. Oleh karena itu, perusahaan seharusnya mengetahui apa kebutuhan dan keinginan konsumen, kemudian berusaha untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan tersebut.
Harapan pelanggan diyakini mempunyai peranan yang besar dalam menentukan kualitas produk (barang dan jasa) dan kepuasan pelaanggan. Dengan demikian, harapan pelanggan yang melatarbelakangi mengapa 2 organisasi padaa bisnis yang sama dapat dinilai berbeda oleh pelanggannya.

1.2. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalahnya sebagai berikut :
1. Faktor apa yang membedakan (pendiskriminan) perilaku konsumen dalam membeli di PT. X ?
2. Konsumen yang mana dan bagaimana yang menjadi pelanggan PT. X ?
3. Strategi apa yang digunakan untuk meraih pembeli agar menjadi pelanggan ?

1.3. Batasan Masalah
Responden yang digunakan dalam penelitian ini adalah konsumen yang telah berbelanja di PT. X dengan jumlah responden sebanyak 150 orang.




DASAR TEORI
2.1. Perilaku Konsumen
Perilaku konsumen adalah suatu tindakan langsung dalam mendapatkan, Imengkonsumsi, serta menghabiskan produk dan jasa termasuk proses keputusan yang mendahului tindakan tersebut.
2.2. Konsumen
Konsumen adalah orang yang menggunakan barang-barang secara langsung untuk memnuhi kebutuhan manusia.

2.3. Segmentasi Pasar
Segmentasi pasar adalah kegiatan membagi-bagi pasar yang bersifat heterogen dari suatu produk ke dalam satuan-satuan pasar (segmen pasar) yang bersifat homogen.

2.4. Analisis Diskriminan
Analisis Diskriminan adalah model statistic untuk mengelompokkan atau mengklasifikasi sejumlahh objek ke dalam beberapa kelompok, berdasarkan beberapa variabel, sedemikian sehingga setiap objek yang menjadi lebih daripada satu kelompok.

METODOLOGI PENELITIAN
3.1. Objek Penelitian
Objek penelitian ini adalah PT. X, Solo.

3.2. Sumber Data
1. Data Primer, merupakan data yang diperoleh dari sumber pertama, baik individu atau perseorangan.
2. Data Sekunder, merupakan data primer yang telah diolah lebih lanjut dan disajikan dalam bentuk tabel atau diagram.

3.3. Teknik Pengumpulan Data
Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan wawancara, kuisioner, studi pustaka dan dokumendasi.

TEKNIK PENGOLAHAN DATA DAN ANALISA DATA
1. Penentuan Sampel
Jumlah sampel dicari dengan rumus berikut :
( Z α/2 )² . p .q
N =
e ²

Ket : N = jumlah sampel minimum
Z = nilai distribusi normal
e = toleransi normal
p = prosentase konsumen dijawab benar
q = prosentase konsumen dijawab salah

2. Uji Validitas
Yaitu tingkat kemampuan instrument penelitian untuk mengungkapkan data sesuai dengan masalah yang hendak diungkapkan.
Dalam penelitian ini, menggunakan korelasi product moment.

3. Uji Reliabilitas
Pengujian reliabilitas berkaitan dengan masalah adanya kepercayaan terhadap alat uju instrument.

4. Analisis Diskriminan
Untuk model diskriminan dengan 3 kelompok, pembagian variabel bebas tidak sepertii kasus 2 kelompok, yakni ‘langsung’ variabel a ke kelompok 1, variabel b ke kelompok 2, dan seterusnya.

HASIL PENELITIAN
1. Penetuan Sampel
Menggunakan metode stratified random sampling.
N = 138,30
138,30 menunjukkkan jumlah sampel minimum dengan menggunakan sampel sebanyak 150.

2. Uji Validitas
Dari hasil perhitungan diperoleh tingkat signifikan yang tinggi dikatakan valid jika r hitung > r tabel.
Dengan sampel sebanyak 150, diperoleh r tabel = 0.159 (taraf signifikan 5%)
r hitung = 0.554 0,562 0.358 0.356
0.560 0.427 0.520 0.425
0.486 0.462

3. Uji Reliabilitas
Dikatakan reliable apabila r hitung > r tabel. Hasil uji menunjukkan bahwa ddata mempunyai tingkat reliabel di atas r tabel yaitu 0.6953.

4. Analisis Diskriminan
a. Analysis Case Processing Summary
menyatakan bahwa responden semuanya valid untuk diproses.
b. Group Statistic
tabel yang menunkjukkan jumlah responden yang mempunyai perilaku beli, sering beli, dan jarang beli.
Dari tabel terlihat ada 81 responden yang mempunyai perilaku beli ‘sering’ dan ‘69’ responden berperilaku ‘jarang’. Sedangkan total adalah jumlah keseluruhan responden, yaitu 81 + 69 = 150 responden.

c. Test of Equity Group Means
Pada bagian ini, analisis Diskriminan akan membagi responden ke dalam 2 grup, yaitu grup ‘sering’ dan grup ‘jarang’ untuk setiap variabel yang ada.
d. Variable entered / removed
menyajikan semua variabel yang dianalisis, variabel mana yang dapat dimasukkan dalam persamaan diskriminan.
e. Variable in The Analysis
Merupakan penjelasan proses tahap sebelumnya mengenai pemilihan variabel yang dimasukkan ke dalam model.
f. Classification Result
menunjukkan angka ketepatan prediksi dari model diskriminan. Ketepatan di atas 50% dianggap valid.

Kesimpulan :
Terdapat perbedaan perilaku yang nyata antara konsumen yang sering berbelanja dengan yang jarang berbelanja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar